Pendahuluan
Pemanfaatan media pembelajaran yang relevan dalam
kelas dapat mengoptimalkan proses pembelajaran. Bagi guru, media membantunya
mengkonkritkan konsep atau gagasan dan membantu memotivasi peserta untuk belajar aktif. Bagi siswa, media dapat menjadi jembatan untuk
berpikir kritis dan berbuat. Dengan demikian media dapat membantu tugas guru
dan siswa mencapai kompetensi dasar yang ditentukan.
Agar media pembelajaran dapat dimanfaatkan
dengan baik, guru perlu mengetahui kebutuhan pembelajarannya dan permasalahan-permasalahan
yang dihadapi siswa tentang materi yang akan diajarkan. Terkait dengan itu,
media perlu dikembangkan berdasarkan relevansi, kompetensi dasar, materi dan
karakteristik siswa. Guru dapat berperan sebagai kreator yaitu menciptakan dan
memanfaatkan media yang tepat, efisen, dan menyenangkan bagi siswa.
Media pembelajaran
yang dapat dikembangkan dan dimanfaatkan guru sangat bervariasi. Beberapa
contoh media pembelajaran yang dimaksud adalah: foto, karikatur, poster, koran,
bagan, grafik, peta, benda model, permainan, slide, proyeksi komputer, overhead
transparansi, radio, televisi, lingkungan (fisik, alam, sosial, dan peristiwa).
Beberapa media, seperti media sederhana, kadang perlu dikembangkan, dimodifikasi,
dikombinasikan dengan media lain, atau dicari alternatif media lainnya yang
juga relevan untuk membantu pencapaian
tujuan pembelajaran. Media dari alat dan bahan sederhana seringkali menarik dan
menantang karena dapat merangsang kreativitas guru dalam mengembangkan dan
siswa dalam menggunakannya. Media sederhana sangat disarankan meskipun media-media
yang lebih modern seperti komputer dapat dimanfaatkan jika tersedia.
Tujuan
Setelah mengikuti unit ini, peserta pelatihan diharapkan mampu:
Mengembangkan
media pembelajaran yang relevan dengan kompetensi dasar mata pelajaran.
Memanfaatkan
media pembelajaran yang dapat mendorong siswa belajar aktif.
Pertanyaan Kunci
Bagaimana mengembangkan
dan memanfaatkan media pembelajaran yang relevan dengan kompetensi dasar, relevan dengan materi dan karakteristik siswa, serta dapat mendorong siswa belajar aktif.
Petunjuk Umum
Unit
ini dilakukan dalam kelompok mata pelajaran.
Media
pembelajaran merupakan bagian dari sumber belajar yang digunakan untuk menyalurkan pesan dari pengirim ke penerima pesan sehingga dapat merangsang
pikiran, perasaan, perhatian, dan minat siswa sehingga terjadi proses belajar.
Bahan
tercetak, alat peraga, bahan praktikum, alat praktikum, lingkungan, dan segala sesuatu yang digunakan dalam proses
pembelajaran dapat berfungsi sebagai media pembelajaran bila digunakan dalam
pembelajaran.
Fokus
unit ini adalah identifikasi pengembangan dan pemanfaatan media pembelajaran yang
dapat dikembangkan sendiri oleh guru dan siswa, relevan dengan pencapaian KD,
digunakan oleh siswa untuk belajar aktif, dan keberadaannya dapat meningkatkan aktivitas
dan pemahaman siswa terhadap materi yang dipelajari.
Pemanfaatan
media pembelajaran yang bervariasi dapat menghidupkan suasana belajar,
memotivasi dan memudahkan peserta memahami dan membangun konsep-konsep yang
rumit, mempercepat dan memperkaya terhadap pencapaian tujuan pembelajaran.
Sumber dan Bahan
Kertas
flip chart, Spidol, Selotip.
Handout
Peserta 2b.1: Identifikasi Relevansi Media Pembelajaran dengan Kompetensi
Dasar, Kelebihan dan Kekurangannya, serta alternatif perbaikannya
Handout
Peserta 2b.2: Mengidentifikasi Media Pembelajaran yang Relevan
Handout
Peserta 2b.3: Mengidentifikasi dan Memanfaatkan Media
Pembelajaran
Informasi Tambahan 2b.1: Skenario Simulasi Pemanfaatan
Media dalam Pembelajaran Mata Pelajaran Bahasa Indonesia
Informasi Tambahan 2b.2: Skenario Simulasi Pemanfaatan
Media dalam Pembelajaran Mata Pelajaran Bahasa Inggris
Informasi Tambahan 2b.3: Skenario Simulasi Pemanfaatan
Media dalam Pembelajaran Mata Pelajaran IPA
Informasi Tambahan 2b.4: Skenario Simulasi Pemanfaatan
Media dalam Pembelajaran Mata Pelajaran IPS
Informasi Tambahan 2b.5:
Skenario Simulasi Pemanfaatan Media dalam Pembelajaran Mata Pelajaran
Matematika
Informasi
Tambahan 2b.6: Beberapa Aspek yang Harus Diperhatikan dalam Pengembangan
dan Memanfaatkan Media Pembelajaran
Waktu
Waktu yang digunakan untuk menyampaikan sesi
ini adalah 120 menit. Perincian alokasi pemanfaatan waktu tersebut dapat
dilihat pada setiap tahapan dari sesi ini.
ICT
Berikut ini adalah peralatan ICT yang harus
disediakan, namun apabila tidak bisa ditemukan di tempat pelatihan, fasilitator
dapat menggantikannya dengan OHP atau kertas flip chart.
Proyektor LCD
Komputer desktop atau laptop.
Layar proyektor LCD
Ringkasan Sesi
Perincian Langkah-langkah Kegiatan
Introduction (10 menit)
(1)
Sampaikan
latar belakang terkait pemanfaatan media
dalam pembelajaran, yaitu (a) media
pembelajaran yang relevan dapat mengoptimalkan
proses pembelajaran, (b) bagi guru, media membantu mengkonkritkan konsep /
gagasan abstrak. dan membantu. Bagi siswa, media dapat memotivasi peserta untuk
belajar aktif dan menjadi jembatan untuk berpikir kritis dan berbuat. Dengan
demikian, media dapat membantu guru dan siswa mencapai kompetensi dasar yang
ditentukan.
(2)
Minta
2 - 3 peserta dari mata pelajaran berbeda untuk menyampaikan pendapatnya atau
pengalamannya dalam menggunakan media pembelajaran.
1
|
Catatan untuk Fasilitator
Kreativitas dan
keberanian guru sangat menentukan dalam mengidentifikasi, merancang, dan memanfaatkan
media pembelajaran. Yang paling penting adalah bahwa media yang dipilih harus
relevan dengan pencapaian KD, materi pembelajaran, dan karakteristik siswa, dan
penggunaannya dimanfaatkan oleh siswa untuk belajar, bukan hanya digunakan
oleh guru.
|
(3)
Sampaikan
tujuan yang akan dicapai pada unit ini.
Connection (30 menit)
(1)
Kegiatan
ini dilakukan di setiap kelompok mata pelajaran.
(2)
Fasilitator
menyiapkan satu simulasi pembelajaran sederhana yang menggunakan media (per
mapel)
2
|
Catatan untuk Fasilitator
Simulasi yang ditampilkan kali ini memang belum
merupakan sebuah simulasi yang baik.
Simulasi ini dimaksudkan untuk membuka wawasan peserta agar berpikir lebih
kritis terkait perbaikan pemanfaatan media. Jadi dalam simulasi ini, media
yang dipilih memang belum dimanfaatkan secara efektif/maksimal dan masih
berpusat pada guru. Peserta diharapkan mengindetifikasi kelemahan-kelemahan
dalam pemanfaatan media tersebut dan mengusulkan perbaikannya.
|
(3) Peserta mengididentifikasi kelemahan-kelemahan apa saja yang muncul dalam pemilihan dan pemanfaatan
media tersebut dan mengusulkan perbaikan-perbaikannya. Gunakan Handout Peserta 2b.1.
Identifikasi Relevansi Media
Pembelajaran dengan Kompetensi Dasar, Kelebihan dan Kekurangannya, serta alternatif perbaikannya.
Application (75 menit)
Kegiatan
1: Mengidentifikasi dan Memanfaatkan Media Pembelajaran (15
menit)
(1) Peserta secara berpasangan
menggunakan Handout 2b.2 mengidentifikasi
dan memanfaatkan media pembelajaran yang diambil berdasarkan hasil Unit 1
tentang Telaah Kurikulum dan Unit 2a tentang Lembar Kerja/Tugas.
(2) Berdasarkan
ide-ide kegiatan pembelajaran unit 1, identifikasi media Pembelajaran yang Relevan dan Sederhana,
kemudian deskripsikan Media Pembelajaran tersebut agar digunakan
oleh siswa dan mendorong proses belajar aktif.
Kegiatan
2: mengembangkan/ memodifikasi media (30
menit)
(1)
Tiap pasangan mencari alternatif lain atau mengembangkan/memodifikasi
media yang diidentifikasi pada handout 2b.2 serta menuliskan alternatif
pemanfaatan media dalam pembelajaran yang membuat siswa belajar aktif. Tuliskan hasilnya dalam Handout 2b.3: Alternatif/ Pengembangan/
Modifikasi Media Pembelajaran.
(2)
Gunakan Informasi Tambahan 2b.6: Beberapa
Aspek yang Harus Diperhatikan dalam Pengembangan dan Pemanfaatan Media
Pembelajaran.
3
|
Catatan untuk Fasilitator
Media yang
dikembangkan sebaiknya menggunakan alat atau bahan yang sederhana dan mudah
diperoleh di sekitar tempat pelatihan.
|
Kegiatan
3: Presentasi (30 menit)
(3) Tiap
pasangan mempresentasikan hasil kerja (handout 2b.2 dan 2b.3) dalam kelompok
mata pelajaran untuk mendapatkan umpan balik.
Reflection (5 menit)
(1)
Fasilitator
meminta peserta untuk memeriksa apakah tujuan dari
sesi ini telah tercapai.
(2) Memberikan kesempatan
kepada peserta untuk menulis hal-hal penting yang sudah dipelajari dari unit
ini.
Extension
Berikan tugas kepada
setiap kelompok untuk merancang media pembelajaran yang akan digunakan pada
kegiatan praktik pembelajaran.
Peserta diharapkan
terus mengidentifikasi ragam media pembelajaran untuk mendorong siswa belajar aktif.
Pesan Utama
Pemanfaatan media
pembelajaran sangat diperlukan terutama untuk mendorong siswa belajar. Oleh
sebab itu pastikan bahwa media yang dikembangkan atau yang dipilih memberikan
kesempatan sebanyak mungkin kepada siswa untuk memanfaatkannya sebagai sumber
belajar, dan bukan sekedar alat bantu guru.
Banyak dampak positif yang dapat diperoleh, misalnya tujuan pembelajaran
dapat dicapai dengan lebih mudah, memotivasi peserta, menciptakan iklim belajar
yang kondusif. Media pembelajaran tidak harus media yang mahal dan rumit,
tetapi yang paling utama adalah kecocokan dengan pencapaian KD serta merangsang
siswa untuk berpikir dan berbuat. Apapun
media yang dipilih, pastikan aman dari risiko kecelakaan pengguna.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar